Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hal-Hal yang Menggangu Dalam Belajar


Sobat cahaya yang kebetulan lewat, kali ini saya membahas hal-hal apa saja yang menggangu kita dalam kegiatan belajar, setiap orang tidak lepas dari yang namanya kegiatan belajar, belajar bisa terjadi dimana saja akan tetapi kegiatan belajar selalu dikaitkan dengan sekolah ataupun tempat kursus, dalam hal ini saya hanya membahas kegiatan belajar yang dilakukan diluar sekolah yaitu dirumah.berikut pembahsannya

1. Belajar sering tidak fokus karena adanya Gadget

Gadget memiliki dampak positif tetapi juga memiliki dampak negatif, didalam belajar gadget akan dapat menghilangkan konsentrasi yang akan menggangu dalam kegiatan belajar, sebagai contoh seorang yang sedang belajar serta sambil menggunakan gadgetnya akan lebih sering menatap kelayar gadget dari pada buku yang dipelajari. Untuk itu usahakan simpan gadget anda sebelum belajar.

2. Adanya suara-suara bising
Suara yang nyaring serta bising akan dapat menhilangkan konsentrasi seseorang dalam belajar, usahakan menyediakan tempat yang tenang, atau gunakan headset dan dengarkan lagu yang anda sukai, karena belajar akan lebih menyenangkan jika diiringi musik favorit.

3. Tidak adanya motivasi belajar
Hal ini bisa juga di kategorikan malas, kerana tidak adanya motivasi belajar. Untuk meningkatkan motivasi dalam belajar maka harus dimulai dari diri sendiri, hal ini cukup sulit akan tetapi ibarat pisau yang tumpul kemudian diasah, maka pisau tersebut akan tajam demikian juga dengan motivasi, jikak sudah terbiasa maka motivasi itu akan muncul.

4. Ruangan yang gelap
Lampu
Belajar pada ruangan yang gelap hanya akan merusak kesehatan mata, dan membuat mata akan bekerja ekstra hal ini tentu akan membuat otak juga merasa lelah. maka dari itu aturlah pencahayaan yang cukup agar mata tidak terlalu lelah.

5. Keadaan ruangan yang berantakan
Pixabay
ruangan yang berantakan akan membuat malas pemilik ruangan, serta menurunkan minat untuk berkreatifitas serta belajar, karena itu luangkan waktu untuk membersihkan ruangan, atau kamar anda.

Demikian ulasan saya tentang hal-hal yang dapat menggangu dalam belajar, semoga tulisan saya bermanfaat bagi pembaca. 
Terima Kasih

Post a Comment for "Hal-Hal yang Menggangu Dalam Belajar"